Penghimpunan ZISWAF DPU DT

Berapa total zakat (dan ISWAF) yang dihimpun DPU DT selama ini? Website Dompet Peduli Ummat Daarut Tauhid (DPU DT) ternyata belum memuat informasi laporan keuangan (audited) atas Ziswaf yang dikelolanya. Informasi yang tersedia adalah laporan sumber dana dan penggunaan ziswaf gabungan dari selurus kantor DPU DT yang disajikan melalui majalah bulanan Swadaya. Setelah mendownload majalah swadaya yang terbit selama periode Maret 2013 sampei Februari 2014, dan menyarikan laporan keuangan setiap bulannya. Rekap penghimpunan Ziswaf DPU DT untuk tahun 2013 dapat dilihat pada diagram berikut ini:

20140804-225534-82534018.jpg

Note: Data bulan Mei 2013 belum diperoleh.

Trend Penghimpunan Zakat PKPU

Laporan keuangan merupakan informasi yang penting disajikan kepada publik sebagai bentuk pertanggungjawaban pengelolaan ZISWAF. Laporan keuangan sejatinya dapat memberikan gambaran yang jelas dan terukur. Laporan keuangan lembaga zakat sebaiknya mengikuti standar akuntansi PSAK 45 and PSAK 109. Penerapan standar akuntansi ini memungkinkan adanya laporan keuangan yang seragam, tidak multi interpretasi, dan mudah untuk diverifikasi antara satu lembaga zakat dengan lembaga zakat yang lainnya. Laporan keuangan akan lebih meyakinkan apabila telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik. Alhamdulillah beberapa lembaga zakat sudah menerapkan standar akuntansi dan audit di maksud.

Berikut adalah rekap data penghimpunan zakat oleh Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU) sampai tahun 2012 berdasarkan laporan keuangan yang telah diperiksa oleh  Kantor Akuntan Publik. Laporan keuangan tahun 2013 belum dapat kami peroleh.

DATA ZISWAF PKPU

 

sumber: http://www.pkpu.or.id/donatur/laporan-keuangan/

Data Penghimpunan Zakat

Berapa total zakat terkumpul sampai saat ini se Indonesia? Berapa persenkah zakat terkumpul itu dibanding APBN kita? Kalau berbicara zakat sebagai solusi bagi pembangunan masyarakat, informasi ini penting diketahui publik.. Tentu saja ada banyak pendekatan untuk mengatahui jumlah zakat terkumpul secara nasional. Mengingat judicial review Mahkamah Konstitusi pada atas UU No 23/2011 tentang Pengelolaan zakat baru selasai tanggal 31 Oktober 2013, peran BAZNAS sebagai koordinator zakat mungkin belum tercermin dalam laporan keuangan BAZNAS. Berdasarkan laporan audit BAZNAS (lihat gambar berikut) total penghimpunan zakat pada tahun 2013 hanya 50 Milyar, padahal pada tahun yang sama laporan audit Rumah Zakat Indonesia menghimpun zakat senilai 77 Milyar. Total penghimpunan zakat secara nasional rupanya harus menjumlahkan zakat terkumpul dari semua lembaga zakat yang ada. Menurut informasi di media julah penghimpunan zakat tahun 2013 mencapai 2.5 Trilyun.

Berikut adalah tabulasi data penghimpunan zakat oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sampai tahun 2013 berdasarkan laporan keuangan yang telah diperiksa oleh konsultan independen atau Kantor Akuntan Publik.

ZISWAF BAZNAS

Deskripsi 2009 2010 2011 2012 2013
ZAKAT 19,371,179,661 23,661,022,281 32,986,949,797 40,387,972,149 50,741,735,215
TOTAL ZISWAF 26,377,107,112 33,125,920,075 49,076,832,691 59,904,014,645 70,188,122,558
Pertumbuhan 26% 48% 22% 17%

sumber: http://pusat.baznas.go.id/laporan-bulanan/?category=13